Skip to main content

Berolahraga di stadion utama riau

Berolahraga di stadion utama riau



Gambar terkait
stadio utama riau sebagai salah satu lokasi favorit masyarakat pekanbaru, khususnya yang bertempat tinggal di daerah panam banyak yang berkunjung ke stadion utama untuk berolahraga atau hanya sekedar menghabiskan waktu bercengkrama dari sore hingga menjelang malam

Jika dilihat dari jalan besar, Stadion ini memang tampak kurang rapi, banyak semak liar yang tumbuh bahkan menutupi sebagian sisi gedung. Selain itu, lokasi ini juga tidak terlihat sebagai tempat latihan pemain bola Riau.
Namun siapa sangka ya sahabat traveler, tempat terbuka yang luas ini dimanfaatkan oleh masyarakat untuk kegiatan positif mengisi waktu dengan berolahraga.
Ada banyak aktivitas masyarakat di halaman fasilitas olahraga ini, mulai dari jogging, bersepatu roda, bermain badminton, bersepeda, memanah, atau hanya sekedar berkumpul bersama teman-teman. Bahkan, tempat ini juga ada berbagai pedagang dengan menjual berbagai cemilan seperti kerupuk kuah, bakso bakar, dan aneka minuman lainnya.
Di sini juga telah disediakan peralatan atau perlengkapan olahraga yang bisa disewa oleh pengunjung dengan harga yang relatif murah, seperti seperti raket, panahan, dan sepeda
Seperti panahan sahabat traveler bisa menyewa dengan harga Rp 10.000 dengan durasi yang telah ditentukan. Untuk raket, kita cukup menyewa seharga Rp 12.000 dengan durasi sampai puas. Sedangkan untuk sepeda, biaya sewanya tergantung ukuran sepedanya. Mulai dari harga Rp 15.000, Rp 25.000 bahkan lebih
 
Hampir setiap hari di kawasan ini ramai loh sahabat traveler, namun yang paling ramai itu saat weekend. di hari Sabtu dan Minggu, mulai dari pagi hingga malam, tempat ini selalu ramai. Banyak masyarakat yang berolahraga pagi atau hanya sekedar bermain bersama keluarga.

Karena jika weekend, juga banyak terdapat mobil-mobilan dan arena bermain anak-anak yang disewakan dengan berbagai karakter yang menarik perhatian anak. Jadi, anak-anak bisa bermain di ruang terbuka sekaligus berolahraga. Jadi kawasan ini bisa menjadi salah satu tempat referensi untuk keluarga.

Gambar terkait 

Kalau menghabiskan waktu liburan kesini tidak perlu repot membawa makanan atau peralatan lainnya ya sahabat traveler, karena di sini sudah tersedia berbagai makanan dan cemilan, di sepanjang jalan Naga Sakti atau Stadion Utama Riau.

Ada banyak menu yang bisa dinikmati, tinggal menyesuaikan dengan selera masing-masing. Sedangkan untuk masalah harga masih tergolong standar dan dijamin tidak bikin kantong bolong.

Nah jika sahabat traveler hendak berolahraga ke sini, masalah keamanan kendaraan tidak perlu diragukan lagi karena sudah ada petugas keamanan yang menjaga ketat lokasi parkir di stadion utama riau.

Nah, setelah membaca pembahasan di atas, apakah sahabat traveler berminat berolahraga disini? Semoga bisa menjadi referensi baru ya sahabat traveler.


Comments

Popular posts from this blog

Nasi Kapau Gonjong Limo Enak dan Lezat

Nasi Kapau Gonjong Limo Memang Mantap Gulai Tambunsu Favorit di Nasi Kapau Gojong Limo  Nasi Kapau merupakan salah satu kuliner yang berasal dari Ranah Minang. Kapau adalah sebuah nama daerah yang ada di pinggiran Kota Bukittinggi, Walaupun secara Geografis daerah Kapau ini tidak terletak di Bukittinggi, tetapi daerah Kapau ini sangat erat kaitannya dengan kota Bukittinggi. Sekarang Nama Kapau telah terkenal dimana-mana karena Sebagian besar penduduk daerah kapau ini banyak yang berjualan nasi di berbagai daerah di Indonesia. Jika anda berkunjung ke kota Bukittinggi anda akan menemui sebuah los atau pasar yang khusus tempat menjual nasi Kapau, yaitu Los Lambuang Pasar Ateh Bukittinggi. Tambunsu Nasi Kapau Gonjong Limo Nah, di Kota Pekanbaru kota Bertuah ini ada sebuah Kedai Nasi Kapau, yang sudah berjalan puluhan tahun melayani pencinta nasi kapau di Pekanbaru, Nasi Kapau tersebut Bernama Nasi Kapau Gonjong Limo. Menu Nasi Kapau Gojong Limo ini hampir sama dengan Menu yan

Cara Mendapatkan Stiker Penari Lintas Community

Beraneka Macam Model Stiker PLC Stiker Penari Lintas Community Penari Lintas Coomunity saat ini sudah dikenal oleh masyarakat Stiker yang Tertempel pada Group Facebook PLC Cara Mendapatkan Stiker PLC  Silahkan Langsung Sharing di Group Facebook Klik Disini PLC Versi 1 Salam Satu Aspal PLC Cara Bergabung dengan PLC

Pijat Refleksi Panggilan Pekanbaru Riau

Pijat Refleksi & Tradisioanl Pekanbaru PAK KHAIDIR Selamat Sore Traveler dan msyarakat Kota Pekanbaru dimanapun anda beraada.. Pada Sore ini kami admin travelpekanbaru.com akan memberikan informasi penting terkait tempat pijat refleksi dan pijat tradisional di kota pekanbaru. Nah ini adalah salah satu kemudahan yang di nsediakan di Tempat Pijat Refleksi dan Tradisional PAK KHAIDIR Kota Pekanbaru. Pijat Refleksi Pak Khidir langsung ditangai oleh tenaga profesioanl dibidangnya. Pak Kahidir sendiri sudah Belasan tahun menggeluti Profesi Pijat Tradisional ini. Pemijatan dilakukan maulai dari Ujung  Kaki Hingga baian kepala. Badan yang terasa kurang enak akan lebih Ringan setelah Di Pijat disini. Alamat Tempat Pijat Pak Khaidir ini Berada di Pusat kota Peknabaru yaitu di Jlaan Todak Samping Travel ALAM JAYA GROUP Rute pekanbaru Batusangakar Sawahlunto. Pijat Refleksi Pak Khaidir ini 2 Jam, dan Tenaga Ahli Pijat Pak Khaidir ini siap dipanggil dengan Rdius 3 Km. Jika Lebih